Pelepasan Wisuda Program Sarjana Program Studi Teknik Sipil Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan FT UGM Periode Wisuda November 2024

Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan (DTSL) Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (FT UGM) menggelar kegiatan pelepasan wisuda program sarjana Teknik Sipil periode November 2024. Acara ini dilangsungkan di Ruang Sidang Biru, lantai 3 DTSL FT UGM, dengan dihadiri oleh jajaran pengurus departemen, dosen, wisudawan, serta orang tua wisudawan. Pelepasan ini menjadi momen yang penuh haru dan kebanggaan bagi para lulusan yang telah berhasil menyelesaikan studi mereka di UGM.

Ketua Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan, Prof. Teuku Faisal Fathani, menyampaikan sambutan dan arahan kepada para wisudawan. Dalam pidatonya, beliau mengucapkan selamat atas pencapaian para lulusan dan memberikan motivasi untuk terus berkontribusi di masyarakat. Prof. Faisal juga menekankan pentingnya menjaga integritas dan semangat pembelajaran sepanjang hayat sebagai lulusan dari salah satu institusi terbaik di Indonesia.

Hadir secara online sebagai pembicara tamu, Dr. Ismail Widadi, S.T., M.Sc., alumni Teknik Sipil UGM yang kini menjabat sebagai Direktur Air Tanah dan Air Baku di Kementerian Pekerjaan Umum. Dalam kesempatan tersebut, Dr. Ismail berbagi pengalaman inspiratif dan memberikan pandangan tentang tantangan serta peluang di dunia profesional Teknik Sipil. Kehadiran beliau menjadi motivasi tambahan bagi para lulusan untuk menorehkan prestasi serupa di masa depan.

Pada periode ini, DTSL FT UGM meluluskan sebanyak 36 mahasiswa, dengan capaian akademik yang membanggakan. IPK tertinggi diraih oleh seorang wisudawan dengan nilai 3.90, sementara rata-rata IPK seluruh lulusan mencapai 3.45. Sebanyak 13 lulusan berhasil meraih predikat Cum Laude (dengan pujian). Prestasi ini menunjukkan kualitas pendidikan yang unggul di DTSL FT UGM, sekaligus menjadi bekal kuat bagi para lulusan dalam menghadapi tantangan di dunia kerja. (Sumber: humas DTSL)

© DTSL - UNIVERSITAS GADJAH MADA