Visi dan Misi
VISI
Visi Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan FT UGM (DTSL FT UGM) adalah menjadi institusi pendidikan tinggi di bidang teknik sipil yang bertaraf internasional dan menghasilkan lulusan yang andal dan bermoral, profesional, berkompeten, dan memperjuangkan kesejahteraan rakyat.
MISI
DTSL FT UGM mengemban misi sebagai berikut ini.
- Menyelenggarakan pendidikan untuk menyiapkan tenaga ahli dalam bidang teknik sipil yang andal, bermoral, kompeten, dan profesional.
- Menyelenggarakan penelitian yang menopang pendidikan dan kemajuan ilmu, teknologi bidang infrastruktur, terutama pada tingkatan perencanaan, perancangan, pelaksanaan, pengoperasian, dan perawatan.
- Menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan melibatkan segenap unsur sivitas akademika dengan memberdayakan peran serta pemangku kepentingan (stakeholders).
- Meningkatkan manajemen program studi yang transparan, akuntabel, dan mampu mendorong kinerja sivitas akademika program studi serta menjalin kerjasama secara berkelanjutan dengan lembaga pendidikan, lembaga penelitian, pemerintah, dunia usaha, dan masyarakat menuju institusi unggul dan bertaraf internasional