Sosialisasi Keselamatan Transportasi Anak dan Remaja pada Siswa SD dan SMP di Yogyakarta

Sebanyak 30 mahasiswa Magister Sistem dan Teknik Transportasi (MSTT) Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (FT UGM) mengikuti kuliah lapangan Mata Kuliah Keselamatan Transportasi Anak dan Remaja pada Rabu, 20 November 2024. Kuliah ini diampu oleh Prof. Ir. Sigit Priyanto, M.Sc., Ph.D., dengan pendampingan asisten kelas Aryadhatu Dhaniswara, S.T., M.Sc. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembelajaran berbasis praktik untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa tentang keselamatan transportasi bagi kelompok usia anak dan remaja.

Tujuan kuliah lapangan ini adalah memberikan wawasan kepada mahasiswa terkait pendekatan yang efektif dalam menyampaikan materi keselamatan transportasi kepada anak dan remaja. Para mahasiswa berinteraksi langsung dengan siswa kelas 4 SDN Bhayangkara serta siswa kelas 7 dan 8 SMPN 14 Yogyakarta. Mereka melakukan simulasi dan diskusi tentang perilaku aman saat berada di lingkungan transportasi, seperti jalan raya dan transportasi umum.

Selain pembelajaran teoretis, kegiatan ini juga melibatkan pendekatan interaktif yang dirancang untuk menarik perhatian siswa. Melalui permainan edukasi dan demonstrasi, mahasiswa MSTT FT UGM memberikan pemahaman tentang pentingnya mematuhi aturan lalu lintas, menggunakan helm saat berkendara, serta mengenali tanda-tanda lalu lintas. Pendekatan ini diharapkan mampu menciptakan pengalaman belajar yang berkesan bagi para siswa.

Prof. Sigit Priyanto menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan upaya konkrit untuk mengintegrasikan teori dan praktik, sekaligus mendorong mahasiswa agar memiliki perspektif yang lebih mendalam tentang pendidikan keselamatan transportasi. “Melalui interaksi langsung dengan anak dan remaja, mahasiswa dapat memahami tantangan dan strategi yang dibutuhkan untuk meningkatkan kesadaran keselamatan transportasi di kalangan generasi muda,” ujarnya. (Sumber: humas DTSL)

© DTSL - UNIVERSITAS GADJAH MADA