Pada simposium tersebut, telah diselenggarakan lomba presentasi antar mahasiswa S1, S2 dan S3. Dipresentasikan ada 316 makalah dari seluruh Perguruan Tinggi di bidang transportasi di Indonesia. Mahasiswa-mahasiswa UGM merajai sebagai juara dalam lomba transportasi tersebut.
Untuk kategori S3:
Juara 1 dimenangkan oleh Tri Sefrus dari UGM
Juara 2 dimenangkan oleh Don Gaspar Noesaku Da Costa dari Teknik Sipil UGM
Sedangkan juara 3 dimenangkan dari UNHAS, Makassar
Untuk kategori S2:
Juara 3 dimenangkan oleh Catherine Wahyu Ning Widyastuti dari MSTT Teknik Sipil UGM
Sedangkan juara 1 dan 2 dimenangkan dari ITB, Bandung
Untuk kategori S1:
Juara 2 dimenangkan oleh Audinda Virsa Levinia dari Teknik Sipil UGM
Sedangkan juara 1 dimenangkan dari UNHAS, Makassar dan juara 3 dimenangkan dari UNTAR, Jakarta
Untuk best paper bahasa Inggris dimenangkan oleh UNHAS, Makassar
Sedangkan untuk Presentasi Poster dimenangkan dari UAJ, Yogyakarta
Walaupun UGM mengirimkan relatif sedikit mahasiswa untuk mengikuti simposium tersebut, tetapi hasilnya cukup menggembirakan.